Ternyata, banyak orang tak terganggu ketika ditanya kapan kawin
AGEN KASINO
Walau sering disebut sebagai pertanyaan yang menjadi momok ketika hari lebaran tiba namun ternyata tak semua berpendapat pertanyaan 'kapan kawin?' menjadi semenakutkan itu. Momen pertemuan dengan keluarga besar serta dengan teman lama membuat seringnya pertanyaan-pertanyaan ini menjadi terasa menakutkan.
Banyak meme serta berbagai guyonan yang beredar tentang betapa menyebalkannya pertanyaan seperti 'kapan kawin?' serta berbagai pertanyaan yang dimulai dengan kapan lainnya. Namun walau dianggap menakutkan, ternyata banyak generasi muda yang tak begitu terganggu dengan pertanyaan seperti itu.
Febrianti Diah Kusumaningrum (26), mengatakan bahwa dia terlalu resah ketika mendapat pertanyaan seperti itu. Dia menganggap pertanyaan tersebut merupakan hal yang biasa saja terutama karena dia memang agak jarang mendapat pertanyaan seperti itu dari teman-teman sekitarnya.
Walau begitu, Febri juga tak menampik bahwa pada masa lalu dia sempat gelisah mendapat pertanyaan tersebut terutama ketika saat kuliah lalu.
"Sempat baper juga waktu ditanya kapan lulus. Karena pada masa itu hidup saya sedang ruwet ya karena sekolah tidak kunjung lulus dan pacara tidak disetujui jadi rasanya campur aduk," jelas Febri.
Senada dengan Febri, Indra Cahya (27) juga cukup santai dalam menanggapi berbagai pertanyaan yang dialaminya tersebut. Bahkan dia mengatakan sekarang dia sudah cukup cuek ketika mendapat pertanyaan tersebut.
Walau sekarang cuek, Indra juga tak memungkiri bahwa di masa lalu dia sempat cukup kesal ketika mendapat pertanyaan semacam itu.
"Dulu bahkan sempat kesal lalu mikir ketika ditanyai hal seperti itu oleh relasi jauh," jelas Indra.
Sikap santai juga ditunjukkan oleh Rofika Mega Perwani (26) ketika mendapat pertanyaan semacam itu. Bahkan tak hanya santai, dia malah memanfaatkan momen itu dan balik mengerjai orang yang bertanya.
"Terlepas dari saya yg memang santai kayak di pantai. Situasi semacam itu jadi kesempatan saya untuk menjawab dengan jawaban yang asal-asalan dan seenak udel saya," ujar Rofika.
0 komentar:
Posting Komentar