Pembukaan debat Pilgub Jateng, terdengar teriakan kasus e-KTP
AGEN CASINO ONLINE
Debat kedua Pilgub Jateng, ratusan pendukung kedua pasangan calon Ganjar Pranowo-Taj Yasin dan Sudirman Said-Ida Fauziyah beradu yel-yel sebelum debat Pilkada Jateng dimulai di Ballroom Hotel Best Western Premier, Solo Baru, Sukoharjo, Kamis (3/5) malam.
100 pendukung pasangan Ganjar-Yasin menempati sisi kanan panggung mengenakan atribut merah. Sedangkan 100 pendukung Sudirman-Ida mengenakan baju putih dengan balutan rompi batik. Dalam yel-yelnya kedua pendukung saling menyindir pasangan lawan.
"Ganti gubernur, e-KTP lewat, e-KTP lewat," teriak pendukung pasangan Sudirman-Ida.
Yel-yel tersebut dibalas dengan kalimat yang tak kalah meriah.
"2018 'tak perlu ganti gubernur, shalatullah salamullah ala yasin habibillah," balas pendukung Ganjar-Yasin.
Acara debat mengambil tema 'Pelayanan Publik dan Perekonomian' yang dipandu oleh Aviani Malik dari Metro TV dan Aryo Widiardi dari TV One, dimulai tepat pukul 19.30 WIB. Ada 5 panelis yang memberikan pertanyaan kepada kedua pasangan.
Ketua KPU Provinsi Jawa Tengah Joko Purnomo mengatakan, dipilihnya Kabupaten Sukoharjo sebagai lokasi debat Cagub dan Cawagub putaran kedua, bukan karena daerah tersebut menjadi basis salah satu pasangan calon. Namun pihaknya lebih mempertimbangkan asas pemerataan.
"Jawa Tengah mempunyai wilayah yang sangat luas, jadi biar merata. Sukoharjo yang dekat sekali dengan Solo ini juga masuk wilayah Jawa Tengah," katanya.
"Tema debat kedua kali ini adalah tentang 'Pelayanan Publik dan Perekonomian'. Ada 5 panelis yang kita hadirkan. Jalannya debat akan berlangsung dalam enam segmen," jelasnya.